Review

Hidden Gems Villa di Jogja : The Volter Yogyakarta

            Akhir-akhir ini staycation menjadi pilihan banyak orang untuk lari dari hiruk pikuk keramaian kota namun lokasinya tidak jauh. Beberapa waktu yang lalu saya bersama seorang teman menghabiskan akhir pekan kami dengan bersantai sejenak di Villa The Volter Yogyakarta. Villa ini menyuguhkan pengalaman menginap dengan suasana tenang khas pedesaan. Lokasinya strategis berada sekitar 9 KM dari titik Nol Kilometer Jogja, di Desa Balecatur,Gamping. Dengan dibalut suasana yang asri, sejuk dan hening. Tentu saja ini menjadi pilihan yang cocok bagi siapapun—temasuk kami,  yang ingin menghabiskan waktu untuk berlibur atau sekedar memulihkan energi dn mood dari padatnya rutinitas.

Villa Hidden Gem Jogja The Volter Yogyakarta
Hiddden Gem Villa: The Volter Yogyakarta

            Pagi itu kami melintasi jalanan utama Jogja-Wates. Sebelum akhirnya memasuki jalanan kecil yang dikelilingi bentangan hamparan sawah dan pohon kelapa. Perjalanan menuju Villa The Volter Yogyakarta tak membosankan. Dari pemandangan yang memanjakan mata hingga keramah tamahan warga sekitar yang sedang beraktifitas di pagi hari menyapa kami lewat angguk dan senyumnya, memberikan kesan tersendiri bagi saya.

Hidden Gem Jogja
The Volter Yogyakarta Villa Minimalis di Barat Jogja
Suasana Asri di bagian Outdoor The Volter Yogyakarta

            Setibanya di Villa The Volter Yogyakarta, kami langsung memarkirkan kendaraan kami sebelum memasuki gerbang utama yang menghubungkan gerbang kedua. Tak ada resepsionis, karena sistemnya serah terima kunci oleh penjaga villa kepada pengunjung yang menginap. Untuk keamanannya, Villa The Voter Yogyakarta dilengkapi dengan kamera CCTV jadi kami merasa aman dan nyaman berada disini. Saya melangkahkan kaki melewati jalan setapak menuju bangunan villa terlihat bangunan berdesain minimalis, unik dan estetik. Siapa sangka terdapat villa cantik seperti ini di daerah barat Jogja. Benar-benar dapat menjadi rekomendasi salah satu Villa Hidden Gem di Jogja yang menyatu dengan lingkungan alam sekitar. Dengan total luas 1000 m², villa ini mempunyai pekarangan yang luas tertata rapi, terdapat juga firepit dan private pool sehingga pengunjung bisa melakukan berbagai aktivitas seru selama berada disini. Suasananya makin syahdu ketika terdengar suara tonggeret dan suara samar-samar dari ternak sapi milik warga sekitar.

            Bangunan Villa The Volter Yogyakarta seluas 48 m² sudah dilengkapi dengan fasilitas seperti private bathroom, TV LED besar, akses Wifi cepat, mini kitchen, AC, Air Panas & Dingin, Bathup  dan satu set meja. Fasilitas yang ditawarkan ini membuat betah berlama-lama menghabiskan waktu di villa. Terlebih banyak spot yang menurut saya photo-able  dan aesthethic sekali sehingga bisa mengisi hasrat kami untuk berfoto ria. Pengalaman menarik lainnya ketika berada di Villa The Volter, pengunjung dapat berendam di private pool atau menyalakan api unggun ketika malam hari. Sembari menonton film favorit di layar proyektor atau berkumpul dengan pasangan, teman dan  keluarga merayakan hari baik di bawah langit malam. Puas rasanya menjatuhkan hati untuk bersenang-senang di akhir pekan bersama The Volter Yogyakarta.

Staycation di Villa The Volter Yogyakarta
Staycation di The Volter Yogyakarta

The Volter Yogyakarta

0812-885-5885 (WA)

IG : @the.volter.yogyakarta

57JR+M55, https://goo.gl/maps/4VtT2K4rQNPtG6rF7

Jatisawit, Balecatur, Kec. Gamping,

Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

55295

Leave a comment